MOJOKERTOSeputarindonesia.co.id. Bertempat di Pendopo Balai Desa Pugeran, pada hari rabu (25/01/22) dilaksanakan  acara pelepasan dan pemberian tali asih kepada bapak supendi yang telah memasuki masa purna bakti sebagai Kaur Pelayanan Desa Pugeran. Acara tersebut di pimpin langsung oleh Kepala Desa Muhammad Arif SH dan dihadiri oleh Camat Gondang, Perangkat Desa dan Tokoh Masyarakat Desa Pugeran.

Dalam sambutannya Kades Arif memberikan apresiasi yang sebesarnya untuk seluruh RT serta kasi pelayanan bapak supendi atas  pengabdian dalam pembangunan Desa Pugeran, “Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Desa Pugeran menyampaikan rasa terima kasih dan penghormatan yang setingginya atas pengabdian bapak supendi yang telah selesai mengemban tugas sebagai kaur pelayanan.” ucap kades arif

Dalam acara tersebut Kepala Desa Arif memberi tali asih sebagai rasa terimakasih yang selama ini telah melaksanakam tugasnya dengan sebaik-baiknya, masih kata Kades Pugeran, menyampaikan terima kasih atas kerjasamanya dari perangkat Desa dan semua elemen Masyarakat dalam membantu pembangunan Desa Pugeran untuk kemajuan Desa.

.Kami berharap peran aktif perangkat Desa dan masyarakat dalam menentukan prioritas pembangunan, mulai dari perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan, saya sebagai Kades Pugeran dalqm menjalankan tugas akan selalu terbuka dalam melaksanakan pembangunan, Alhamdulillah pemerintah Desa Pugeran juga sudah menjalin kerjasama dengan berbagai pihak agar dapat ikut membantu pembangunan Desa Pugeran.” ungkapnya.

Sementara itu Camat Gondang yang turut hadir juga memberikan apresiasi pada Kades Pugeran dalam menjalankan roda pemerintahan Desa yang transparan, cepat dalam pelayanan dan berkeadilan, saya mengakui selama ini Desa Pugeran telah banyak kemajuan dalam segala hal, baik pelayanan maupun pembangunan.

Ucapan rasa terima kasih atas pengabdian Bapak Supendi selama ini. ” Kami atas nama Pemerintah Kecamatan Gondang dan Pemerintah Kabupaten Mojokerto menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas pengabdian Bapak Supendi yang telah selesai mengemban tugas sebagai kaur pelayanan, ke depan kami berharap agar pemerintah Desa Pugeran segera melakukan pengisian kekosongan kaur pelayanan, sementara untuk mengoptimalkan kinerja pelayanan desa, jabatan ini bisa dirangkap oleh perangkat desa lainnya sampai ada penganti secara resmi.” ucapnya (dian)

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *