Enam Bulan Terbengkalai, Warga Kp. Bantargadung Hilir Harap Perbaikan Jalan Ambruk Akibat Banjir

Sukabumiseputar indonesia.ci.id – Sudah enam bulan berlalu sejak bencana banjir menerjang wilayah Kampung Bantargadung Hilir RT 05 RW 05, Desa Bantargadung, Kecamatan Bantargadung, Kabupaten Sukabumi. Jalan utama yang menjadi akses vital warga ambruk akibat tergerus derasnya aliran banjir dari Kali Cigadung, Senin, (30/6/2025).

Hingga saat ini, belum ada tindakan konkret dari pemerintah, baik dari pemerintah desa maupun dinas terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Warga setempat masih terus berharap adanya perbaikan jalan yang rusak tersebut.

“Jalan ini sangat penting bagi aktivitas warga, baik untuk ke pasar, sekolah, maupun pelayanan kesehatan. Kami sudah cukup bersabar. Kami mohon pemerintah segera turun tangan,” ujar salah satu warga.

Kondisi jalan yang rusak cukup parah dan membahayakan keselamatan pengguna jalan, terutama saat malam hari atau hujan turun. Warga pun khawatir jika kondisi ini terus dibiarkan, akses ekonomi dan mobilitas warga akan semakin terganggu.

Warga berharap pemerintah segera merespons keluhan mereka dan memasukkan perbaikan jalan tersebut ke dalam prioritas pembangunan infrastruktur di wilayah Desa Bantargadung.

(Muctar Bt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *