MOJOSARI ~ Forkopimcam Kecamatan Gondang, mendampingi Bupati Ikfina menyalurkan bantuan sosial (Bansos) berupa bahan makanan kepada warga terdampak bencana alam banjir Desa Kedung Gempol Kecamatan Mojosari, pada Senin (11/03/2024).
Bantuan diserahkan Bupati Ikfina berupa beras di Desa Kedunggempol yang terdampak bencana banjir Desa Kedunggempol. Ikut Hadir mendampingi Bupati Mojokerto, dr Ulum, Kepala BPBD, Camat Gondang, Danramil 0815/Gondang, Kades Pugeran yang Juga Bupati LIRA Mojokerto dan perwakilan Kades seKecamatan Gondang.
Bupati mengatakan, kedepannya akan kembali ke desa Kedunggempol bersama Dinas PUPR Kabupaten Mojokerto dan Kabag Administrasi Pembangunan untuk meninjau infrastruktur sungai yang disinyalir menjadi penyebab banjir di desa Kedunggempol.
“Nanti kita akan turun bareng-bareng dengan PUPR dan Kabag Administrasi Pembangunan untuk mengecek pembatas sungai, nanti warga juga diajak untuk mengecek,” Tegasnya.
Sementara itu, Kepala Desa Kedunggempol Ridwan mengucapkan terimakasih kepada Bupati Ikfina dan Forkopimcam Gondang yang telah memperhatikan dan memberikan bantuan untuk masyarakat Desa Kedunggempol.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada Ibu Bupati, karena sudah beberapa kali mengunjungi Kedunggempol ini saat banjir terjadi,” katanya. (ri*)