Kedung Waringin Bekasi – seputar indonesia.co.id – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), jajaran Polsek Kedung Waringin, Polres Metro Bekasi, rutin melaksanakan apel gabungan setiap malam Minggu bersama unsur TNI, Satpol PP, serta masyarakat yang tergabung dalam Forkopimcam.
Apel gabungan Forkopimcam tersebut digelar di halaman Mako Polsek Kedung Waringin, Jalan Raya Bojong Sari No. 51, Kampung Bojong, Desa Bojongsari, Kecamatan Kedung Waringin, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu malam (17/01/2026).
Kegiatan dimulai pukul 23.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Kapolsek Kedung Waringin Akp Muhammad Trisno, SH.MM., didampingi IPDA Faisal Malis, SH., selaku Perwira Pengendali (Padal) sekaligus Kanit Intelkam Polsek Kedung Waringin.
Apel gabungan ini diikuti oleh 13 personel, dengan rincian 7 personel Polsek Kedung Waringin, 4 personel TNI, dan 2 personel Satpol PP.
Usai apel, seluruh personel melaksanakan patroli mobile menggunakan kendaraan dinas di wilayah hukum Polsek Kedung Waringin. Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan menekan angka kejahatan jalanan yang kerap meningkat pada malam Minggu.
Patroli menyasar sepanjang Jalan Pantura wilayah Kecamatan Kedung Waringin hingga kawasan permukiman warga. Sasaran utama dalam kegiatan cipta kondisi (Cipkon) ini meliputi kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor), peredaran dan konsumsi minuman keras serta narkoba, balap liar, aksi tawuran, dan potensi gangguan kamtibmas lainnya.
Kapolsek Kedung Waringin Akp Muhammad Trisno, SH.MM., menjelaskan bahwa selain patroli mobile, petugas juga melaksanakan patroli stasioner serta pemeriksaan terhadap pengendara sepeda motor yang berkumpul sebagai langkah antisipasi terjadinya tawuran.
Sementara itu, Eki, anggota Koramil 13 Kedung Waringin, mewakili Danramil 13 Kedung Waringin/Kodim 0509 Kabupaten Bekasi Kapten Arh Suharto, menyampaikan dukungannya terhadap kegiatan tersebut.
“Sebagai personel TNI, kami sangat mendukung penuh apel gabungan dan patroli rutin yang dilaksanakan Polsek Kedung Waringin setiap malam Minggu. Sinergitas TNI–Polri dan keterlibatan masyarakat merupakan kunci utama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Ia menambahkan, patroli mobile dan stasioner yang menyasar kejahatan 3C, narkoba, balap liar, serta tawuran sangat relevan dengan kondisi lapangan di wilayah Kedung Waringin.
Polsek Kedung Waringin Polres Metro Bekasi menegaskan komitmennya untuk terus berperan aktif dalam menjaga kamtibmas, memperkuat komunikasi dengan masyarakat, serta mendorong kesadaran warga akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan.
“Semoga kerja sama ini terus berlanjut dan memberikan hasil yang optimal, sehingga wilayah Kedung Waringin tetap aman, nyaman, dan kondusif untuk seluruh masyarakat,” tutup Kapolsek.
(Ling)








