Pelaksanaan Patroli Cipta Kondisi Kamtibmas Aman Dan Kondusif di Wilayah Hukum Polsek Jatisampurna

Pelaksanaan Patroli Cipta Kondisi Kamtibmas Aman Dan Kondusif di Wilayah Hukum Polsek Jatisampurna

Seputarindonesia.co.id // Jatisampurna, 11 Januari 2026 – Polsek Jatisampurna telah melaksanakan apel persiapan untuk kegiatan patroli dalam rangka menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Jatisampurna. Kegiatan tersebut dilakukan pada hari Minggu, 11 Januari 2026, mulai pukul 23.00 WIB, bertempat di halaman Polsek Jatisampurna.

Apel ini dipimpin oleh Aiptu Ohan SH, Kepala BKPM Polsek Jatisampurna, dan dihadiri oleh 7 personil, yang terdiri dari 5 anggota Polri dan 2 personil Pokdar. Kegiatan patroli ini direncanakan untuk meliputi berbagai titik rawan gangguan Kamtibmas, serta memberikan himbauan kepada masyarakat yang berpotensi menimbulkan kerumunan dan gangguan ketertiban.

Adapun sasaran patroli meliputi beberapa titik, antara lain:

Tempat Hiburan Malam (THM)

Tempat-tempat berkerumun atau tempat usaha

Penyalahgunaan Senpi, Sajam, Handak, dan narkoba

Wilayah rawan tawuran dan balap liar

Titik rawan gangguan Kamtibmas dan 3C (Curas, Curanmor, dan Curanik)

Antisipasi kegiatan masyarakat yang melaksanakan Sahur On The Road

Dalam pelaksanaannya, personil melakukan patroli baik di lokasi yang telah ditentukan maupun dengan patroli mobile dan stasioner. Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang masih berkumpul agar segera membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing. Tak lupa, dilakukan pemeriksaan terhadap kendaraan dan barang bawaan pengendara yang mencurigakan, serta pengecekan kelengkapan surat-surat kendaraan.

Dengan dilakukannya kegiatan patroli ini, diharapkan wilayah Polsek Jatisampurna tetap aman dan kondusif, serta mengurangi potensi gangguan Kamtibmas di malam hari.

Demikian laporan ini kami sampaikan, semoga kegiatan patroli ini dapat berjalan dengan lancar dan efektif dalam menjaga ketertiban di wilayah Jatisampurna.

(Gunawan Darmawan/Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *