Kapolsek Medan Satria Laksanakan Kunjungan Dan Sambang ke SMAN 10 Kota Bekasi

Kapolsek Medan Satria Laksanakan Kunjungan Dan Sambang ke SMAN 10 Kota Bekasi

Seputarindonesia.co.id // Kapolsek Medan Satria Kompol Rusit Malaka, S.H., M.H. melaksanakan kegiatan kunjungan dan sambang ke Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 10 Kota Bekasi yang berlokasi di RW 019 Kelurahan Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, pada Senin (12/01/2026) pagi.

Kegiatan yang dimulai pukul 07.30 WIB tersebut turut dihadiri oleh Kanit Binmas Polsek Medan Satria Iptu Endang Dahyudi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pejuang Aiptu Slamet SA dan Bripka Dwi Feriyanto, S.H. Kehadiran jajaran Polsek Medan Satria disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMAN 10 Kota Bekasi Dra. Turheni Komar, M.Pd, bersama pihak kesiswaan, humas, serta para siswa dan siswi.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Medan Satria menyampaikan bahwa kunjungan dan sambang ke sekolah bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara pihak kepolisian dengan pihak sekolah serta memberikan pembinaan dan himbauan kamtibmas kepada para pelajar. Kapolsek mengingatkan agar para siswa dan siswi senantiasa mematuhi perintah dan arahan Bapak/Ibu Guru selama berada di lingkungan sekolah.

Selain itu, Kapolsek juga menghimbau agar para pelajar tidak terlibat dalam aksi tawuran antar pelajar, menjauhi penyalahgunaan narkoba, serta tidak melakukan perundungan (bullying) terhadap sesama teman. Para siswa juga diingatkan agar setelah kegiatan belajar mengajar selesai, segera pulang ke rumah masing-masing dan tidak berkumpul tanpa tujuan yang jelas.

Kegiatan kunjungan dan sambang ke sekolah tersebut berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif serta mendapat respon positif dari pihak sekolah dan para siswa SMAN 10 Kota Bekasi.

(Gunawan Darmawan/Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *