Polsek Pondok Gede Lakukan Patroli di Jam Rawan, Cegah Gangguan Kamtibmas

Polsek Pondok Gede Lakukan Patroli di Jam Rawan, Cegah Gangguan Kamtibmas

Seputarindonesia.co.id // Pondok Gede – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya, Polsek Pondok Gede melaksanakan kegiatan Patroli Cipta Kondisi (Cipkon) dan razia selektif Ops Jaya 21. Kegiatan ini termasuk dalam Kegiatan Rutin yang bertujuan mengantisipasi gangguan keamanan serta mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan jalanan, seperti tawuran, pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Kegiatan dipimpin langsung oleh IPTU Heri Susanto selaku Perwira pengendali piket dengan melibatkan personel piket fungsi. Kamis(8/1/2026)

Dalam patroli ini, petugas menyasar ke sejumlah tempat hiburan malam serta lokasi-lokasi rawan tindak kejahatan. Pemeriksaan terhadap kendaraan bermotor dilakukan secara selektif guna mengantisipasi peredaran senjata api, senjata tajam, bahan peledak, serta penyalahgunaan narkoba.

Polsek Pondok Gede berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, sekaligus mencegah potensi gangguan keamanan sejak dini.

(Gunawan Darmawan/Humas)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *