Bekasi – seputar indonesia.co.id -Upaya percepatan program strategis nasional terus didorong TNI AD di wilayah. Minggu (23/11/2025), Aster Pangdam Jaya/Jayakarta Kolonel Inf Horas Sitinjak, S.I.P., meninjau langsung progres pembangunan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) di beberapa titik wilayah Kabupaten Bekasi.
Kunjungan tersebut didampingi Dandim 0509/Kab. Bekasi Letkol Arh Sabdho Aji Wibowo, M.Han., serta jajaran Koramil 09/Cibarusah. Kegiatan dimulai pukul 12.57 WIB dan berlangsung aman serta kondusif.
Peninjauan diawali di lokasi pembangunan KDMP Jl. Wibawa Mulya terusan Perum KSB, Desa Wibawa Mulya, Cibarusah. Di lokasi tersebut, Dandim 0509/Kab. Bekasi lebih dulu tiba sebelum kemudian disusul Aster Pangdam Jaya
Rombongan kemudian melanjutkan kunjungan ke tiga titik lain, yakni, Kp. Gamblok RT 01/04, Desa Ridomanah, Kecamatan Cibarusah, Kp. Bedeng RT 07/04, Desa Karangmulya, Kecamatan Bojong Mangu,
Kp. Warudoyong RT 02/01, Desa Sukabunga, Kecamatan Bojong Mangu
Peninjauan dilakukan untuk memastikan percepatan pembangunan berjalan sesuai instruksi Presiden RI, mengingat KDMP menjadi program strategis peningkatan kesejahteraan masyarakat desa.
Di sela peninjauan, Kolonel Inf Horas Sitinjak menegaskan kepada Dandim 0509/Kab. Bekasi agar seluruh jajaran memperkuat sinergi dalam mempercepat pembangunan KDMP.
“Program KDMP ini harus segera dilaksanakan dengan hasil maksimal. Danramil jajaran wajib terlibat aktif mendukung percepatan di tiap wilayah,” tegasnya.
Program Koperasi Desa Merah Putih digagas pemerintah pusat untuk membuka peluang ekonomi, meningkatkan potensi desa, serta menciptakan pemerataan kesejahteraan berbasis usaha masyarakat.
Dandim 0509/Kab. Bekasi Letkol Arh Sabdho Aji Wibowo, M.Han., juga menyampaikan bahwa jajarannya berkomitmen penuh mengawal program nasional tersebut.
“Kami siap mengerahkan seluruh kekuatan satuan jajaran untuk memastikan Program KDMP di Kabupaten Bekasi berjalan lancar. Setiap Koramil sudah diberi responsibilitas masing-masing agar progres di lapangan cepat terlihat,” ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa koordinasi dengan pemerintah daerah dan unsur terkait terus diperkuat guna mempercepat pembangunan di empat titik yang ditinjau.
Hingga, seluruh rangkaian peninjauan selesai tanpa kendala dan tidak ditemukan hal menonjol. Jajaran TNI bersama unsur desa setempat memastikan kegiatan berjalan aman dan kondusif.
Kehadiran Aster Pangdam Jaya diharapkan semakin mendorong percepatan pembangunan Koperasi Desa Merah Putih sehingga manfaatnya dapat segera dirasakan masyarakat di wilayah Kabupaten Bekasi.
(Pendim 0509 Kabupaten Bekasi)
(Ling)








