Seputarindonesia.co.id // Bekasi Kota – Kapolsek Bekasi Barat AKP Dr. H. Wahyudi, SH., MH., menghadiri sekaligus mengikuti kegiatan pengajian rutin bulanan Majelis Taklim As-Salmaniyah yang berlangsung di Jl. Bintara 3 RW.02 Kelurahan Bintara, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, pada Selasa, 8 Juli 2025.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek turut didampingi oleh Kanit Binmas, Kanit Samapta, Kanit Propam, dan Bhabinkamtibmas. Pengajian yang diikuti sekitar 400 jamaah ini dipimpin oleh H. Caeruddin, dengan menghadirkan penceramah KH. Syarif Matnajih yang menyampaikan tausiyah penuh makna dan kesejukan.
Dalam sambutannya, AKP Dr. H. Wahyudi memperkenalkan diri sebagai Kapolsek Bekasi Barat yang baru. Beliau mengajak seluruh jamaah untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta menekankan pentingnya menjauhi praktik judi online dan pinjaman online ilegal yang saat ini marak dan meresahkan masyarakat.
Tak hanya itu, Kapolsek juga mengingatkan para orang tua untuk lebih memperhatikan anak-anaknya, khususnya dalam pergaulan sehari-hari, guna mencegah keterlibatan dalam aksi tawuran dan kenakalan remaja lainnya.
Kehadiran Kapolsek dalam kegiatan keagamaan ini merupakan bagian dari upaya menjalin silaturahmi dan sinergi dengan tokoh agama serta masyarakat dalam menciptakan wilayah yang aman dan kondusif.
(Gunawan Darmawan/Humas)