Polsek Cikarang Barat Cek TKP Perampasan HP Tukang Nasi Goreng

Polsek Cikarang Barat Cek TKP Perampasan HP Tukang Nasi Goreng

Polres Metro Bekasi – Anggota Polsek Cikarang lakukan cek tkp Kamis Pagi (8/12/2022), dimana adanya kejadian pembegalan dan perampasan HP pedagang Nasi Goreng yang terjadi pada hari Sabtu tanggal 03 Desember 2022 sekira jam : 03.00 wib, di Lapak Jualan Nasi Goreng Jl. Jatiwangi – Cikedokan Kp. Kamurang RT 01/02 Ds. Cikedokan Kec. Cikarang Barat Kab. Bekasi.

www.swputariidonesia.co.id

Iptu M. Hasan Said Kanit Reskrim @cikarangbaratpolsek dan jajaran Personil Unit Reskrim langsung datang ke Tkp dan memintai bukti keterangan dari saksi dan bukti CCTV rekaman di area tersebut.

“Iya benar ada nya kejadian tersebut, awal mula saat korban yang bersama rekan nya yang sedang duduk didepan lapak nasi gorengnya, tiba tiba datang 3 orang laki -laki di perkirakan oleh korban, para 3 pelaku masih bocah remaja dengan menggunakan 1 sepeda motor Honda Beat warna merah, kemudian langsung berhenti didepan korban dan rekanya yang saat itu sedang duduk duduk bermain HP”. Cetus Hasan Said Kanit Reskrim Polsek Cikarang Barat.

“Lalu salah 1 pelaku turun dari sepeda motor sambil memegang senjata tajam jenis celurit kemudian saat pelaku hendak akan membacok korban lalu korban menangkis hingga handphone yang saat itu sedang dipegang korban jatuh, kemudian korban langsung berlari untuk menyelamatkan diri dan handphone korban langsung diambil oleh ke 3 pelaku begal tersebut”. Tutup nya.

Dan selanjutnya kejadian ini ditangani unit Reskrim Polsek Cikarang Barat

seputarindonesia

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *